Melalui Penandatangan Pakta Integritas, Polres Tulungagung Komitmen Berantas Narkoba

 



TULUNGAGUNG - Upaya dalam pemberantasan dan memutus mata rantai peredaran narkoba, Kapolres Tulungagung AKBP Eko Hartanto, SIK, MH bersama seluruh pejabat utama dan anggota Polres melaksanakan penandatanganan Pakta Integritas anti narkoba. yang digelar di halaman Mapolres Tulungagung, Senin (29/08/2022).


Penandatanganan Pakta Integritas dan Komitmen Untuk Tidak Menyalahgunakan Narkoba oleh Anggota Polri dan PNS Polres Tulungagung. Kegiatan ini dilakukan, sesuai dengan instruksi pimpinan Polri, bahwa Polri khususnya jajaran Polres harus memberantas peredaran narkoba serta tidak akan terlibat dalam penggunaan maupun peredaran narkoba.


AKBP Eko Hartanto menyampaikan arahan dan beberapa komitmen anti narkoba. Salah satu yakni jauhi dan hindari penggunaan narkoba dalam bentuk dan jenis apapun.


“Hindari dan jauhi penggunaan narkoba dalam bentuk dan jenis apapun. Tindakan tegas bilamana terlibat dalam penyalahgunaan Narkoba, berupa pemecatan dan pidana,” tegasnya.


Untuk menghindari perbuatan yang menyimpang dari aturan, Kapolres mengajak seluruh personil untuk selalu bersyukur. “Mari kita wujudkan rasa syukur kita dengan wujud, kita laksanakan tugas, wewenang dan tanggung jawab mau diawasi atau tidak diawasi kendalinya pada diri masing- masing,” imbaunya.


Ia menambahkan, tujuan dari dilaksanakan penandatanganan Pakta Integritas adalah untuk memperkuat komitmen bersama dalam penyalahgunaan narkotika maupun peredarannya. Selain itu, menumbuhkan keterbukaan dan kejujuran serta memperlancar tugas yang berkualitas, efektif dan akuntabel juga termasuk untuk mewujudkan aparatur yang bertanggung jawab dan bermanfaat.


“Komitmen ini tidak hanya untuk operasional dalam pengungkapan kasus saja namun Komitmen ini juga berlaku untuk lingkungan internal Polres Tulungagung yang wajib bersih dan terbebas dari pengaruh narkoba,” lanjutnya.


Ia juga menyebut, komitmen yang ditandatangani hari ini sebagai peringatan keras bagi seluruh anggota Polres Tulungagung.


“Pakta Integritas yang ditandatangani ini akan kita perbanyak, dan kita bacakan setiap apel pagi,” pungkasnya. 


Dalam pelaksanaan penandatangan dihadiri Wakapolres Tulungagung, PJU, Kapolsek Jajaran, Personil Polres dan Masyarakat. (ANS71-restu)